Selasa, 14 Juni 2022 Dinas Pariwisata Kabupaten Lumajang menghadiri undangan rapat sosialisai kegiatan "East Java Tourism Award 2022" dan Festival Makanan Khas Jawa Timur Tahun 2022" yang di selenggarakan oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Jawa Timur bertempat di Gedung Graha Wisata Surabaya, Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan apresiasi kepada pelaku usaha pariwisata yang ada di Jawa Timur dan mengembangkan daya tarik wisata kuliner yang berbasis kearifan lokal untuk meningkatkan kunjungan wisatawan dan mendorong kebangkitan Pariwisata di Jawa Timur, pada kegiatan ini nantinya akan diberikan penghargaan bagi partisipan dengan berbagai macam nominasi dan ditentukan pemenang untuk diberikan reward dari Disbudpar provinsi Jawa Timur, pada akhir acara juga di selenggarakan lomba videografi kuliner dan penyaji terbaik yang akan dipilih 5 pemenang terbaik. (Alv)