Berbagai tanaman bunga hias memenuhi halaman tiap rumah di desa Purworejo. Salah satu desa di kecamatan Senduro ini disebut Kampung Bunga. Tanaman bunga baik yang berupa daun dan anggrek telah menjadi mata pencaharian warga.
Tadi siang, Rabu (25/1/2023), kelompok tani bunga Desa Purworejo mendapat bantuan green house dari Kementrian Pertanian. Wakil Bupati, Bunda Indah Amperawati hadir dan meresmikan green house yang akan digunakan untuk pembudidayaan anggrek.
"Semoga tanaman hias ini dapat menjadi sumber pendapatan warga Desa Purworejo. Pak Kades dan masyarakatbdeaa Purworejo harus fokus pada tanaman hias. Harus dikenalkan kepada masyarakat Lumajang dan luar daerah bahwa kampung bunga adanya di Desa Purworejo" , tutur Wakil Bupati Lumajang.
Harapannya dengan diresmikan Green House Anggrek ini bukan hanya menjadi tempat transaksi jual - beli bunga saja, namun juga sebagai wisata edukasi tanaman hias bagi para wisatawan di Kabupaten Lumajang.
Kepala Dinas Pariwisata, Yuli Haris yang juga hadir pada acara tersebut juga berharap adanya Kampung Bunga desa Purworejo akan menjadi tujuan para wisatawan untuk belanja oleh oleh bunga hias. Apalagi desa Purworejo ini berada di kecamatan Senduro yang banyak destinasi wisatanya. (sap)